Berawal dari Sekolah dasar, ketika saya masih duduk di kelas 6 Sekolah Dasar dan Mutia duduk di kelas 1 Sekolah Dasar. Ketika bel tanda istirahat telah berbunyi dan seluruh siswa keluar dari dalam kelas untuk beristirahat diluar. Saya pun beranjak keluar dari ruangan kelas untuk bermain diluar bersama teman saya, saat saya sedang bermain bersama teman saya, dengan sangat tidak sengaja saya mencelakai Mutia dan mengakibatkan luka di wajah mutia hingga harus mendaptkan 3 jahitan. Disitulah awal pertama saya bertemu Mutia.